Tryout UTBK 2022 Flexi Episode 32
Menu
Agroteknologi
Deskripsi
Agroteknologi merupakan bidang studi yang mempelajari penguasaan teknologi pada produksi pertanian dengan memperhatikan kualitas dan efisiensi. Belajar tentang Agroteknologi artinya kita belajar tentang tanaman, pangan, hortikultura, dan tumbuhan. Kita juga mempelajari tentang bagaimana cara menanam, memproses panen, mengolah hasil panen, hingga memproduksi hasil akhir yang baik.
Prospek Kerja
Universitas yang mempunyai Jurusan ini

PTN
Akreditasi Unggul
Universitas Brawijaya
Kota Malang, Jawa Timur
Universitas Brawijaya (UB) didirikan oleh Presiden Republik Indonesia melalui kawat no. 258/K/61 dikirim pada tanggal 11 Juli 1961. Nama Brawijaya ini diambil dari gelar Raja-Raja Majapahit, sebuah kerajaan besar di Indonesia dari abad ke-12 hingga ke-15. Saat ini UB merupakan salah satu universitas terkemuka di Indonesia dengan lebih dari 60.000 mahasiswa, dalam berbagai program vokasi, sarjana, magister, doktor, profesi, dan dokter spesialis.

PTN
Akreditasi Baik Sekali
Universitas Trunojoyo Madura
Kab. Bangkalan, Jawa Timur
Universitas Trunojoyo Madura (UTM) merupakan perguruan tinggi negeri yang terletak di Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur. UTM didirikan pada tahun 2001 berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 85 Tahun 2001. UTM merupakan kelanjutan dari Universitas Bangkalan Madura (Unibang), yang sebelumnya merupakan perguruan tinggi swasta. UTM memiliki luas lahan sekitar 30 hektar dan terletak di lingkungan pusat pengembangan Bangkalan sebagai perluasan kota Surabaya dalam satuan wilayah pengembangan Gerbangkertasusila. Kampus UTM dikelilingi oleh persawahan dan hutan lindung, sehingga memiliki suasana yang asri dan nyaman.
Cari tau peluangmu lewat Tryout ruanguji!
Tryout UTBK 2022 Flexi Episode 31