Tryout UTBK 2022 Flexi Episode 32
Menu
Teknik Pengairan
Deskripsi
Jurusan Teknik Pengairan adalah cabang ilmu teknik yang fokus pada perencanaan, perancangan, dan manajemen sistem pengelolaan air. Perbedaan mendasar antara Teknik Pengairan dan Teknik Sipil terletak pada fokusnya, di mana Teknik Pengairan lebih spesifik terhadap aspek-aspek bangunan air dan pengelolaan sumber daya air, sementara Teknik Sipil mencakup berbagai bidang seperti struktur, geoteknik, transportasi, dan manajemen rekayasa lainnya. Mahasiswa jurusan ini mempelajari berbagai aspek terkait, seperti sumber air, distribusi air, irigasi, drainase, pengelolaan banjir, dan pemantauan kualitas air.
Keahlian
Pengalaman Manajemen Proyek
Keterampilan Manajemen
Pemahaman Sumber Daya Air
Teknik Sipil
Pemodelan Hidrologi dan Hidraulis
Pengelolaan Proyek
Komunikasi dan Kolaborasi
Problem Solving
Mata kuliah yang dipelajari
Di jurusan ini, mata kuliah yang akan kamu dapatkan di antaranya yaitu Sejarah Irigasi, Kegunaan Irigasi, Jenis dan Macam-Macam Irigasi, Perencanaan Jaringan Irigasi, Perencanaan dan Perhitungan Saluran Pembawa, Bangunan-Bangunan yang Ada di Dalam Jaringan Irigasi, Latar Belakang Pembangunan Bendung, Daerah Layan Bendung, Operasional Bendung, Pemeliharaan Bendung, Teknik Struktur Air, Pemodelan Sistem Pengairan, Manajemen Sumber Daya Air, Rekayasa Sungai dan Pesisir, Irigasi dan Drainase, dan masih banyak lagi.
S1 - Sarjana
Lulusan S1 Teknik Pengairan akan mendapatkan gelar Sarjana Teknik (S.T.).
S2 - Magister
Lulusan Program Magister Teknik Pengairan akan memperoleh gelar akademik Magister Teknik (MT).
S3 - Doktoral
Setelah lulus jenjang S3 Teknik Pengairan, gelar yang akan diperoleh adalah Doktor (Dr.).
Prospek Kerja
Universitas yang mempunyai Jurusan ini
PTN
Akreditasi Unggul
Universitas Brawijaya
Kota Malang, Jawa Timur
Universitas Brawijaya (UB) didirikan oleh Presiden Republik Indonesia melalui kawat no. 258/K/61 dikirim pada tanggal 11 Juli 1961. Nama Brawijaya ini diambil dari gelar Raja-Raja Majapahit, sebuah kerajaan besar di Indonesia dari abad ke-12 hingga ke-15. Saat ini UB merupakan salah satu universitas terkemuka di Indonesia dengan lebih dari 60.000 mahasiswa, dalam berbagai program vokasi, sarjana, magister, doktor, profesi, dan dokter spesialis.
PTN
Akreditasi Unggul
Universitas Sam Ratulangi
Kota Manado, Sulawesi Utara
Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT) adalah salah satu Perguruan Tinggi Negeri di Indonesia yang berlokasi di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara. Sejak didirikan hingga saat ini, UNSRAT telah memiiki 11 fakultas dan 1 program Pascasarjana. Kemudian, pada tanggal 27 Desember 2017, sesuai dengan Keputusan BAN-PT Nomor 5236/SK/BAN-PT/Akred/PT/XII/2017, UNSRAT berhasil mendapatkan Akreditas A.
Cari tau peluangmu lewat Tryout ruanguji!
Tryout UTBK 2022 Flexi Episode 31