Daftar Universitas
PTS
Akreditasi B
Universitas PGRI Mahadewa Bali
,
Universitas PGRI Mahadewa Indonesia (UPMI) merupakan gabungan dari IKIP PGRI Bali dengan STIMIK Denpasar. Universitas ini terletak di Jalan Seroja No 57, Kecamatan Denpasar Utara. UPMI mengantongi akreditasi B dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) hingga tahun 2026. Sementara prodi-prodinya juga sudah terakreditasi dengan Baik dan Baik Sekali.
PTS
Akreditasi B
Universitas PGRI Malang
,
Universitas Kanjuruhan Malang (UNIKAMA) adalah salah satu Perguruan Tinggi Swasta terkemuka di Kota Malang, dan merupakan proses pengembangan merger antara IKIP PGRI Malang dengan Sekolah Tinggi Bahasa Asing (STIBA) Kanjuruhan Malang. Universitas ini bernaung di bawah bendera Yayasan Pembina Lembaga Perguruan Tinggi PGRI. UNIKAMA kini memiliki enam fakultas, antara lain Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), Fakultas Sains & Teknologi (FST), Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Fakultas Hukum (FH), Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS), Fakultas Peternakan (F.Pet). Sedangkan Program Pascasarjana terdiri dari; S2- Pendidikan Ilmu Pengatahuan Sosial, S-2 Pendidikan Bahasa Inggris dan S-2 Magister Menajemen, dan didukung dengan berbagai program profesi guru.
PTS
Akreditasi B
Universitas PGRI Palembang
,
Universitas PGRI Palembang adalah perguruan tinggi swasta yang terletak di Seberang Ulu I, Kota Palembang, Sumatera Selatan. Universitas ini didirikan pada tahun 1984 oleh Panitia Pendiri STKIP PGRI dengan surat keputusan bersama PD TK.I PGRI dan YPLP–PGRI Dati I Provinsi Sumatera Selatan No. 46/SK/PP III-PGRI/XIV/83, dan No.342A/SK/YPLP PGRI tanggal 1 Desember 1983. Sejak tahun 2020, universitas ini telah memiliki 5 fakultas dan 1 sekolah pascasarjana.
PTS
Akreditasi B
Universitas PGRI Semarang
,
Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) adalah salah satu perguruan tinggi swasta yang berlokasi di Semarang, Jawa Tengah. Universitas ini didirikan pada tanggal 23 Juli 1981 oleh Yayasan Lembaga Pendidikan Perguruan Tinggi Persatuan Guru Republik Indonesia Semarang. Saat ini, UPGRIS memiliki empat kampus yang digunakan dalam melaksanakan kegiatan akademik maupun non-akademik.
PTS
Akreditasi B
Universitas PGRI Sumatera Barat
,
Universitas PGRI Sumatera Barat (UPGRISBA) adalah perguruan tinggi swasta yang berlokasi di Kota Padang, Sumatera Barat. Universitas ini didirikan berdasarkan surat izin Koordinator Perguruan Tinggi Swasta Wilayah I tanggal 22 Mei 1984 No. 115/SK/KOP/I/1984. Saat ini, Universitas PGRI Sumatera Barat sudah memiliki 4 fakultas dan 19 program studi, di antaranya Fakultas Sains dan Teknologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Humanitas, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, dan Fakultas Pascasarjana.
PTS
Akreditasi -
Universitas PGRI Yogyakarta
,
Universitas PGRI Yogyakarta (UPY) adalah perguruan tinggi swasta yang didirikan pada 5 Maret 1962, dibawah yayasan YP UPY (yayasan yang menginduk PGRI secara nasional). Saat ini, UPY mempunyai Program Sarjana (S1) yang terdiri dari empat fakultas, yakni Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Sains dan Teknologi, dan Fakultas Pertanian. Sementara itu, UPY juga menyediakan Program Pasca sarjana P-IPS (S2).
PTS
Akreditasi Baik
Universitas Prasetiya Mulya
,
Universitas Prasetiya Mulya adalah pelopor program MBA dan sekolah bisnis terkemuka di Indonesia. Universitas ini didirikan pada tahun 1982 berkat inisiasi dari 70 pengusaha terkemuka Indonesia. Di awal tahun 2016, Prasetiya Mulya bertransformasi menjadi universitas masa depan, menjawab tantangan abad 21 yang beragam dan menjadi pionir universitas ganda dan kolaboratif di Indonesia. Universitas Prasetiya Mulya telah menyadari pentingnya kolaborasi ilmu terapan, dengan mendirikan School of Applied Science, Technology, Engineering and Mathematics (STEM) dengan School of Business and Economics (SBE).
PTS
Akreditasi B
Universitas Prima Indonesia
,
Universitas Prima Indonesia adalah salah satu perguruan tinggi swasta yang berlokasi di Medan, Sumatera Utara. Universitas ini didirikan pada tahun 2001 sebagai Akademi Keperawatan dan Akademi Kebidanan Prima. Kemudian, pada tahun 2002, berganti nama menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Prima Husada Medan. Hingga akhirnya, pada tahun 2005, berubah institusi menjadi Universitas Prima Indonesia. Saat ini, Universitas Prima Indonesia memiliki 8 fakultas dan 43 program studi, termasuk Program Studi Spesialis sebagai satu-satunya PTS Swasta di Pulau Sumatra yang menyediakan prodi tersebut.
PTS
Akreditasi Baik
Universitas Putera Batam
, Jawa Barat
Universitas Putera Batam adalah kampus terkemuka berbasis teknologi informasi dan komunikasi yang menghasilkan sumber daya manusia yang berkompeten di bidangnya. Saat ini Universitas Putera Batam Memiliki 2 Program Pendidikan yaitu Program Sarjana (S1) yang terdiri dari 2 Fakultas dan 9 Program Studi dan Program Pasca Sarjana (S2) dengan Program Studi Manajemen.